10 Tips Sukses Bagi Pemula dalam Memulai Persaingan Bisnis di Internet

tips-persaingan-di-internet-1024x576.jpeg tips-persaingan-di-internet-1024x576.jpeg

Perkembangan teknologi informasi yang sedang terjadi saat ini menuntut masyarakat untuk segera dapat beradaptasi. Salah satunya dalam urusan bisnis. Dengan semakin mudahnya akses internet dan menjamurnya marketplace membuat para pebisnis mulai memanfaatkan peluang untuk berbisnis secara online. Pada akhirnya, kenyataan tersebut menciptakan persaingan bisnis di internet yang cukup ketat.

Melihat kemudahan akses dalam memulai berbisnis online tentunya akan menciptakan persaingan dagang yang sangat sengit. Oleh karena itu, Anda memerlukan berbagai strategi jitu agar sebuah bisnis dapat bertahan dalam ketatnya persaingan di internet. Nah, berikut ini ada beberapa tips ampuh yang bisa digunakan untuk dapat membantu pengusaha bertahan di tengah panasnya persaingan bisnis online.

Tips Sukses Memulai Bisnis Online

bisnis online

  1. Mengadakan Riset Pasar dengan Detail

Dalam menjalankan usaha secara online, hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan melakukan riset pasar. Hal ini sangat penting karena terkait dengan peningkatan penjualan Anda. Beberapa riset yang dapat dilakukan antara lain adalah tentang produk yang sedang populer di masyarakat, barang trending, dan lain sebagainya.

Namun, dalam mengamati pasar, Anda tidak boleh terbawa arus pada barang trend yang punya peluang cepat mereda. Oleh karena itu, akan lebih baik lagi jika hasil riset tersebut bisa diselaraskan dengan produk bisnis Anda.

Selain melihat dari trend di masyarakat, riset juga bisa dilakukan lebih detail lagi dengan mengumpulkan informasi tentang usia, jenjang pendidikan, keresahan masyarakat, kebutuhan, dan lain sebagainya. Dengan begitu, target pasar penjualan dapat lebih jelas terlihat.

  1. Memaksimalkan Branding Produk

Membentuk brand produk adalah hal sangat penting untuk dilakukan. Namun, tidak sedikit pengusaha baru yang melupakan hal tersebut. Dengan menciptakan branding persona yang pas, Anda dapat memperoleh kepercayaan dari masyarakat. Nah, apabila produk semakin dikenal, maka potensi untuk closing jualan juga akan semakin meningkat.

  1. Lakukan Inovasi

Selalu melakukan inovasi adalah kunci sukses untuk dapat bertahan di dalam persaingan usaha di internet. Inovasi tersebut dapat diterapkan pada varian produk ataupun strategi marketing. Melakukan inovasi seperti ini sangat penting karena memang seiring berjalannya waktu, tentu masyarakat akan mulai bosan dengan produk lama. Untuk itu, dengan diberikan inovasi, produk akan selalu fresh di pasaran.

  1. Diskon dan Promo

Memberikan diskon dan juga promo juga bisa menjadi cara ampuh bagi Anda untuk menggaet minat pelanggan. Bahkan, terdapat cukup banyak orang yang memang sengaja belanja hanya pada saat ada promo atau diskon. Oleh karena itu, jangan lupa untuk secara berkala memberikan hal tersebut pada pelanggan. Namun, tentunya hal itu tetap dilakukan secara terukur agar tidak membuat Anda merugi.

  1. Jalin Kerjasama dengan Pihak Lain

Tidak selamanya dalam dunia bisnis online Anda harus bersaing dengan para kompetitor. Pada kesempatan tertentu, kerjasama dengan kompetitor juga layak dicoba. Jalin hubungan baik dengan beberapa kompetitor untuk sama-sama mendapatkan keuntungan. Dengan melakukan hal tersebut, bukan tidak mungkin malah membuat pendapatan bisnis meningkat.

Selain itu, kerjasama juga dapat dilakukan dengan para influencer. Manfaatkan popularitas influencer tersebut guna mempromosikan produk jualan. Pilihlah orang dengan background yang masih sejalan dengan produk. Namun, jika ingin melakukan kerjasama seperti ini, tentunya dibutuhkan modal usaha ekstra karena biaya endorsement tersebut termasuk cukup mahal.

  1. Melayani Pelanggan Dengan Baik

Salah satu elemen penting yang tidak boleh diabaikan dalam menjalankan bisnis baik online maupun offline adalah selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik pada pelanggan. Pelayanan yang dimaksud tersebut antara lain adalah selalu memberikan respons cepat saat dihubungi customer, menggunakan bahasa ramah, ataupun memberikan solusi saat customer complain.

  1. Terapkan Digital Marketing

Tips berikutnya adalah manfaatkan digital marketing dalam memasarkan produk usaha Anda. Untuk memahami hal itu, tentu bukanlah hal mudah yang bisa dipelajari dalam waktu singkat. Namun, paling tidak cari tahulah tentang beberapa dasar dalam melakukan digital marketing. Hal ini sangat penting dipelajari karena dapat membantu dalam meningkatkan jumlah pengunjung.

Memanfaatkan kelola Search Engine Optimization (SEO) secara signifikan bisa meningkatkan visibilitas dari toko online di hasil mesin pencarian. Secara umum, ilmu seperti itu memang memungkinkan untuk dipelajari. Akan tetapi, bagi Anda yang tidak ingin terlalu ribet, langsung saja cari jasa digital marketing profesional yang sudah terpercaya dan berpengalaman.

  1. Gunakan Website / Toko Online Ramah Pengunjung

Pada saat seseorang berbelanja secara online di internet, tentu pengalaman yang didapatkan tidak sama seperti saat belanja offline di toko. Apabila belanja offline mereka bisa melihat langsung atau bahkan memegang barang dagangan, maka saat belanja online hal itu tidak dapat dilakukan. Para customer hanya akan diperlihatkan katalog beserta harga barangnya saja.

Melihat fakta menarik tersebut, pastinya faktor yang membuat customer mendapatkan pengalaman menyenangkan berbelanja online juga berbeda dengan saat membeli secara offline. Saat belanja online, kemudahan dalam memilih item barang menjadi salah satu kunci utama agar pembeli dapat merasa nyaman saat berbelanja.

Selain itu, faktor lain seperti model pembayaran yang mudah, gambar produk jelas, deskripsi produk jelas, user interface toko online yang ringan, serta kemudahan dalam navigasi juga menjadi hal lain yang memengaruhi kenyamanan pengunjung. Untuk itu, pastikanlah bahwa toko online/ website Anda sudah memenuhi semua kriteria tersebut.

  1. Berlaku Jujur

Pada saat customer membeli produk secara online, salah satu modal yang dimiliki adalah saling percaya. Pasalnya, beli online tidak memungkinkan pelanggan untuk dapat mengecek langsung kondisi produk. Oleh karena itu, menjaga kepercayaan pelanggan dengan selalu menyajikan produk berkualitas sesuai deskripsi adalah hal wajib.

Hal penting lainnya adalah apabila terdapat komplain kerusakan atau kecacatan barang, maka secepat mungkin Anda harus memberikan respons. Jika memang kerusakan tersebut kesalahannya ada pada toko, maka sesegera mungkin lakukan follow up agar dapat segera dilakukan tindakan. Hal tersebut dapat menunjukkan bahwa toko berbisnis secara jujur dan tanggung jawab.

  1. Buat Toko Menarik

Seperti yang sudah disinggung pada poin sebelumnya, keberadaan website adalah hal wajib bagi Anda yang ingin berjualan di internet. Di dalam web tersebut nantinya akan berisi tentang informasi toko, barang jualan, dan lain sebagainya. Nah, agar para pengunjung dapat dengan nyaman berselancar di situs tersebut tentu Anda harus membuatnya secara menarik.

Untuk membuat situs dengan tampilan menarik, Anda dapat membuatnya sendiri apabila memang punya keterampilan dalam pembuatan website. Namun, jika tidak maka dapat menggunakan jasa profesional desain website. Pilihlah pihak jasa yang sudah punya rekam jejak bagus dalam mengerjakan proyek website untuk berjualan.

Itulah tadi beberapa tips penting bagi pengusaha yang ingin dapat bertahan pada persaingan bisnis di internet. Hal yang perlu diperhatikan saat menerapkan tips di atas adalah sesuaikan semuanya dengan modal yang dimiliki agar usaha dapat berkembang secara positif.

Whatsapp